You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 90 Warga Ciracas Ikuti Pelatihan Kuliner
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

90 Warga Ciracas Ikuti Pelatihan Kuliner

Sebanyak 90 warga Kelurahan Ciracas, Jakarta Timur, mengikuti pelatihan membuat kue dan minuman yang diadakan Kementerian Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi (Kemenakertransgi) RI.

Materinya membuat aneka minuman dan kue ringan

Plt Lurah Ciracas, Vera Riana Sari mengatakan, pelatihan yang diikuti anggota karang taruna dan kader PKK ini dimulai sejak Senin (25/9) kemarin dan akan berakhir selama tiga pekan ke depan.Kegiatan digelar di halaman kantor Kelurahan dan Sekretariat RW 04.

Untuk pelatihan yang digelar di halaman kantor kelurahan, jelas Vera, 70 peserta diajarkan materi membuat minuman ringan, seperti es lumut, cokelat capucino dan koktail.Sedangkan di sekretariat RW 04, peserta berjumlah 20 orang dilatih membuat aneka kue.

Warga Diberi Pelatihan Membuat Kue Kering

"Karena sekarang lagi booming soal kafe maka warga meminta agar digelar pelatihan membuat aneka kue dan minuman," jelas Vera.

Wanda seorang instruktur dari Kemenakertransgi RI menambahkan, pelatihan ini digelar menindaklanjuti permohonan yang diajukan pihak kelurahan.

Menurut Wanda, kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahun dengan lokasi berbeda-beda.

"Pelatihan kita.laksanakan  selama tiga pekan, materinya membuat aneka minuman dan kue ringan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4278 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1835 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1695 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1629 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1613 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik